Minggu, 05 Februari 2012

Sarana Tidak Mendukung, Kegiatan tetap Berjalan

Jalan merupakan sarana terpenting baik di desa maupun di kota. Setiap aktivitas yang dilakukan baik oleh para petani, pengusaha maupun aparat negara didukung oleh jalan. Kegiatan dapat berjalan dengan lancar jika didukung  oleh jalan yang bagus. Sebagai contoh, banyak sekali pegawai tidak mau ditugaskan ke daerah karena tidak ada akses jalan. Para pegawai tersebut lebih senang ditugaskan di kota karena jalannya bagus, dsb.

Melihat begitu pentingnya  jalan bagi pendukung aktivitas, hampir setiap daerah dilakukan pembangunan jalan. walaupun pembangunan jalan sudah dilakukan tetap saja kondisi jalan belum baik, terutama jalan di daerah. Kurang terpenuhinya sarana jalan banyak dirasakan di daerah-daerah.
Salah satu daerah yang membutuhkan jalan adalah jalan di daerah paket kecamatan Tujuh Belas Kabupaten Bengkayang Propinsi Kalimantan Barat. Indonesia. Kondisi jalannya sangat memprihatinkan. walaupun masyarakat setempat sudah mengajukan permohonan ke pemerintah untuk perbaikan jalan, tetap saja belum dipenuhi. Sementara kegiatan penduduk tetap harus berlangsung tanpa didukung sarana jalan. 
Masyarakat juga mengajukan pembangunan jalan kepada program pembangunan yang masuk ke desa maupun kecamatan. Tetapi belum bisa memenuhi kebutuhan jalan tersebut karena pembangunan jalan yang dilakukan program terbatas jarak dan dananya. Sehingga jika ada pembangunan jalan oleh program belum mencukupi. Selain itu pembangunan jalan yang dilakukan pemerintah di desa tidak sesuai kebutuhan. Sebagai contoh, jalan dibangun dengan aspal yang tipis, sementara kita tau sendiri di desa kegiatan utamanya pertanian. Sehingga ketika mobil pengangkut hasil pertanian melewatinya, jalan tersebut langsung ambruk, rusak.
akibatnya banyak sekali ditemukan kubangan-kubangan tumpur di tengah jalan. Tentunya kondisi jalan seperti ini berbahaya jika dilewati, terutama jika membawa muatan barang. Baik mobil maupun motor bisa amblas. Tidak heran jika pemakaian motor atau mobil yang seharusnya di pakai lima tahun, hanya bisa dipakai 3 tahun saja.
 kapan pembangunan jalan di paket bisa terpenuhi sesuai kebutuhan?










Tidak ada komentar:

Posting Komentar